Jahe merupakan rempah yang biasa dijadikan bumbu masak sebagai pelezat makanan bagi ibu rumah tangga. Ternyata selain bermanfaat untuk ‘amunisi’ dapur, jahe juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, lho!
Karena jahe memiliki kandungan zat fitokimia yang bermanfaat sebagai analgesik, anti peradangan dan anti-bakteri. Jahe juga memiliki kandungan vitamin B5 dan vitamin B6 yang bermanfaat bagi tubuh kita.
Selain itu, masih sangat banyak manfaat jahe bagi kesehatan. Simak daftarnya berikut ini!
Manfaat Jahe Untuk Kesehatan Tubuh
Jahe selain dapat menghangatkan tubuh ketika cuaca dingin, ada manfaat lain yang baik untuk tubuh, lho, Kamu. Salah satunya, dengan mengkonsumsi jahe, daya tahan tubuh kamu jadi kuat dan mampu menangkal berbagai penyakit. Selengkapnya di bawah ini:
- Menurunkan Berat Badan
Manfaat jahe yang pertama adalah menurunkan berat badan. Karena ketika mengonsumsi jahe pembuluh darah akan melebar, sehingga suhu tubuh menjadi naik dan mempercepat proses pembakaran lemak.
- Menjaga Kesehatan Jantung
Jahe juga memiliki manfaat untuk kesehatan jantung. Karena kandungan dalam jahe dapat menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida berlebih dalam tubuh yang tidak baik untuk kesehatan jantung.
- Mengatasi Masuk Angin
Manfaat jahe selanjutnya adalah untuk mengatasi masuk angin. Masuk angin pasti membuat tidak nyaman dalam menjalani aktivitas.
Masuk angin dapat diatasi dengan mengonsumsi air jahe, sehingga tubuh menjadi hangat dan angin bisa dikeluarkan dengan maksimal.
- Meredakan Batuk dan Pilek
Banyak produk obat batuk dan pilek atau permen pelega tenggorokan yang menggunakan bahan dasar jahe.
Karena jahe terbukti dapat melegakan tenggorokan dengan cara menghancurkan lendir pada tenggorokan sehingga mudah dibuang dari sistem pernapasan.
- Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Manfaat jahe beruikutnya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan rutin mengonsumsi jahe kamu akan tidak mudah jatuh sakit karena jahe berfungsi sebagai antioksidan yang bermanfaat menangkal radikal bebas.