Manfaat Mugwort Mask: Hempaskan Jerawat di Wajah!

Manfaat Mugwort Mask: Hempaskan Jerawat di Wajah!
Manfaat Mugwort Mask: Hempaskan Jerawat di Wajah!

Manfaat Mugwort Mask – Mugwort adalah salah satu kandungan skincare yang lagi ngetren belakangan ini. Kepopularitasan mugwort bukanlah tanpa alasan. Mugwort memang memiliki banyak khasiat yang luar biasa bagi kesehatan kulit.

Sebelum membahas manfaat mugwort, ada baiknya kita kenalan terlebih dahulu, nih. Apa, sih, mugwort itu?

Mugwort adalah sebutan mencakup beragam tanaman aromatik dari genus Artemisia. Mugwort memiliki sifat antibakteri, antifungal, dan juga kaya antioksidan.

Antioksidan yang tinggi membuat mugwort dapat dibandingkan dengan vitamin C. Di samping itu, mugwort memiliki fungsi untuk membunuh bakteri seperti halnya tea tree.

READ  Manfaat Minyak Grapefruit untuk Kesehatan

Mugwort dimanfaatkan untuk menjadi kandungan skincare dalam bermacam bentuk, baik face wash, toner ataupun essence. Salah satu rangkaian skincare yang paling populer untuk memiliki kandungan mugwort adalah masker.

Banyak manfaat masker mugwort bagi kesehatan kulit kita. Selain baik untuk kulit, memakai masker juga bisa jadi ritual rutin yang menenangkan.

Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Kamu dapatkan dari menggunakan masker mugwort:

  1. Kulit Lebih Lembap

Masker mugwort memiliki kandungan vitamin E yang dapat melembapkan kulit. Alhasil, dengan menggunakan masker mugwort, kulit kamu bisa terasa lebih sehat dan terhidrasi

  1. Meratakan Warna Kulit
READ  Manfaat Pijat Bayi untuk Tumbuh Kembang yang Optimal

Kamu yang memiliki warna kulit tidak merata pun dapat mendapatkan manfaat dari menggunakan masker mugwort. Mugwort memiliki manfaat mencerahkan, yang juga membuat kulit wajah kamu terlihat lebih merata.

  1. Membuat Awet Muda

Masalah penuaan pada kulit wajah mencakup garis-garis halus dan keriput. Masalah-masalah ini terjadi salah satunya karena berkurangnya produksi kolagen di kulit seiring bertambahnya usia. Nah, masker mugwort bisa memicu produksi kolagen, lho! Kolagen juga berperan dalam tingkat elastisitas dan hidrasi kulit Kamu.

  1. Antiinflamasi

Punya kulit yang rewel? Mugwort memiliki zat antiinflamasi, yang membuatnya mampu meringankan eksim, dermatitis atopik, dan psoriasis.

  1. Mengatasi jerawat
READ  Manfaat Masker Charcoal untuk Wajah, Jadi Bersih Maksimal!

Kandungan antibakteri pada masker mugwort dapat membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Jerawat yang kemerahan dan meradang pun dapat membaik dengan masker mugwort karena kandungan antiradangnya.