Bicara soal mobil, setiap orang pasti mempunyai kesukaan yang berbeda-beda dalam memilih jenis mobil yang diinginkan. Mobil berbahan bakar bensin memang lebih banyak digemari masyarakat Indonesia, tetapi tahukah Anda mobil diesel bekas mulai kembali diminati menyusul naik turunya harga bensin.
Selain harga solar yang lebih bersahabat, mesin yang tangguh dan irit juga menjadi alasan kenapa mobil-mobil diesel bekas lawas ini tetap eksis. Bahkan, beberapa di antaranya sudah masuk kategori mobil diesel tua bangka. Nah, apa saja mobil diesel bekas yang tetap eksis meski sudah berumur? melansir dari laman IDNtimes, Ini di antaranya:
- Isuzu Panther
Mobil diesel bekas Isuzu Panther sudah mengaspal di Indonesia sejak 1991 atau sudah empat generasi. Generasi pertama mobil diesel ini lahir tahun 1991-1996, generasi kedua 1996-2000, generasi ketiga 2000-2005, dan generasi keempat 2005-sekarang.
Isuzu Panter Hi-Grade menjadi generasi pertama yang hingga hari ini masih berkeliaran di jalanan. Mobil ini memiliki kapasitas ruang bakar 2.238 cc dengan jumlah silinder empat. Tenaga maksimum dari mobil ini adalah 60 dk/4300 rpm.
Meski semburan tenaganya tak bisa dibilang wow, namun daya tahan dan keiritan mobil ini diakui banyak pihak. Tak keliru jika Isuzu kemudian mengklaim sebagai rajanya diesel dan bisa dikategorikan sebagai mobil diesel terbaik.
- Toyota Land Cruiser VX/VXR 80
Analogi semakin tua semakin jadi mungkin cocok bagi Mobil diesel bekas Toyota Land Cruiser VX/VXR 80. Sebab, tampilannya yang gagah membuat mobil diesel yang pertama kali diperkenalkan pada 1995 ini memiliki harga jual hingga Rp350 juta. Harga ini tak surut dimakan waktu, lho!
Mobil ini dibekali mesin diesel 1HD-T turbo dengan kapasitas 4.2L yang mampu menyemburkan tenaga maksimal 162 HP pada putaran 3600 rpm. Torsi puncaknya dengan 361 Nm juga bisa dicapai pada putaran mesin 1400 rpm. Harga mobil diesel dengan panjang 4,8 meter ini melambung tinggi karena menjadi incaran para kolektor mobil lawas.
- Kijang Kapsul LGX
Mobil diesel bekas Kijang ‘Diesel’ LGX bisa dibilang sebagai mobil sejuta umat. Dikenal sebagai Kijang Kapsul, mobil ini mulai diminati sejak 1997. Pada waktu itu, mobil diesel ini masih dihargai sekitar Rp70 juta – Rp80 juta.
Mobil diesel ini dibekali mesin 7K-4 untuk kapasitas 1.800 cc karburator dengan empat silinder segaris OHV dan tipe mesin diesel 2L dengan empat silinder segaris kapasitas 2.400 cc dengan sistem indirect injection. Untuk tipe 2.4 diesel, mobil ini mampu mencapai tenaga maksimal sebesar 86 HP pada putaran 4800 rpm.
- Daihatsu Taft
Mobil diesel bekas Daihatsu Taft identik sebagai mobil SUV yang digunakan oleh penjahat di berbagai layar kaca. Tampilannya yang macho dan gagah menjadi alasan di balik mobil bermesin diesel ini diminati oleh banyak pria pada tahun 2000 awal.
Terkait spesifikasinya, mobil diesel ini mampu mencapai tenaga maksimal sebesar 76 HP pada putaran 3600 rpm. Untuk jenis mesinnya dibekali diesel 2,8 liter dengan 4 silinder segaris serta isi silinder 2800 cc. Eits, jangan kira mobil ini harganya jatuh ya. Untuk Daihatsu Taft Rocky 4×4 second produksi 1998 dibandrol dengan harga sekitar Rp110 juta.
- Daihatsu Feroza
Untuk alternatif mobil JIP atau SUV diesel lainnya, Mobil diesel bekas Daihatsu Feroza bisa jadi opsi yang bagus. Mulai dipasarkan pada tahun 1998, mobil yang dibandrol dari harga Rp70 juta pada 1998 ini masih menjadi incaran para kolektor.
Mobil diesel ini menggendong mesin berkapasitas 1.600 cc dengan 4 silinder segaris. Tenaga maksimum yang mampu dihasilkan mencapai 94 Hp pada putaran 5.700 rpm dengan torsi 127 Nm pada putaran 4800 rpm.